BALIKPAPAN, Lintasraya.com – Kabar gembira bagi masyarakat Kota Balikpapan. Operasi bedah jantung terbuka kini bisa dilakukan di Rumah Sakit Umum Daerah Kanujoso Djatiwibowo Balikpapan.
Operasi perdana berjalan sukses pada Jumat, 29 September 2023 lalu. Pelaksanaan operasi Coronary Artery Bypass Graft (CABG) ini dilakukan oleh Tim Bedah Toraks Kardiovaskular (BTKV) RS Kanujoso bersama Tim BTKV Rumah Sakit Jantung dan Pembuluh Darah Harapan Kita Jakarta.
Direktur RS Kanujoso Balikpapan Edy Iskandar mengatakan, dengan tersedianya layanan operasi bedah jantung terbuka di Balikpapan ini, maka bisa mengurangi lamanya daftar tunggu pasien.
Informasi terakhir yang diperolehnya dari RSUD AWS Samarinda yang sudah lebih dulu menyediakan layanan operasi bedah jantung terbuka, seorang pasien paling lama harus menunggu selama enam bulan.
“Waiting list atau daftar tunggu pasien ada di RSUD AWS Samarinda, karena sudah jalan beberapa tahun dan diampu oleh RS Harapan Kita. Saat ini waiting list sampai enam bulan. Dengan dibukanya di Kanujoso bisa pecah (terbagi waiting listnya). Jadi, Kanujoso bisa, AWS juga bisa,” kata Edy Iskandar.
Dia juga berharap, dengan dimulainya pelayanan operasi bedah jantung terbuka di RS Kanujoso ini, tidak ada lagi waiting list. Kemudian pasien bisa cepat tertangani. “Harapan hidupnya juga lebih tinggi,” pungkasnya. (jan)















