LINTASRAYA.COM, BALIKPAPAN – Dalam rangka memperingati Hari Kesehatan Nasional (HKN) ke-61, Puskesmas Sepinggan menyelenggarakan kegiatan edukasi kesehatan bertema “Generasi Sehat, Masa Depan Hebat” di SMPN 5 Balikpapan. Kegiatan ini menjadi bagian dari program nasional Gerakan Masyarakat Hidup Sehat (Germas) yang bertujuan menumbuhkan kesadaran pentingnya menjaga kesehatan sejak usia remaja.
Pemateri kegiatan, dr. Annisa Hidayati, menjelaskan bahwa edukasi ini difokuskan pada pembentukan perilaku sehat remaja agar memiliki daya saing dan ketahanan fisik yang baik.
“Kami menekankan kepada siswa-siswi SMPN 5 agar menjaga kesehatan tidak hanya secara fisik, tetapi juga psikis dan sosial. Salah satu hal penting adalah mengurangi gaya hidup sedentari seperti duduk terlalu lama dan penggunaan gadget berlebihan serta memperbanyak aktivitas fisik minimal 150 menit per minggu,” jelas dr. Annisa, saat mengisi materi di SMPN 5, Selasa (11/11/2025).
Ia juga menyoroti munculnya sejumlah kasus kesehatan akibat gaya hidup tidak aktif di kalangan remaja. Salah satunya, siswa SMA yang mengalami nyeri punggung bawah (low back pain) akibat terlalu lama duduk dan kurang beraktivitas.
“Bahkan ada juga kasus anemia pada remaja putri, yang seringkali disebabkan kurangnya konsumsi tablet tambah darah. Padahal, hal ini berpengaruh besar terhadap masa depan mereka, terutama ketika nanti menjadi ibu. Kekurangan zat besi bisa berdampak pada risiko stunting bagi anak yang akan dilahirkan,” ujarnya.
dr. Annisa juga menambahkan bahwa banyak penyakit tidak menular seperti diabetes, kolesterol, dan asam urat kini mulai mengintai generasi muda akibat pola makan tinggi gula dan lemak.
“Penyakit-penyakit ini sering disebut silent killer. Gejalanya memang tidak langsung muncul, tapi bisa berdampak fatal 20 atau 30 tahun ke depan. Karena itu, remaja perlu belajar ‘menabung kesehatan’ sejak dini,” katanya.
Kegiatan edukasi ini diikuti oleh sekitar 80 siswa dari kelas 7 hingga 9 SMPN 5 Balikpapan, yang antusias mengikuti sesi tanya jawab. Para siswa menunjukkan minat tinggi terhadap topik gaya hidup sehat, gizi seimbang, dan pencegahan penyakit sejak dini.
Melalui kegiatan ini, Puskesmas Sepinggan berharap kesadaran akan pentingnya gaya hidup sehat dapat tertanam kuat di kalangan remaja, sehingga mampu menciptakan generasi yang tangguh, produktif, dan bebas penyakit di masa depan.(*/ADV/puskesmas Sepinggan)















