BALIKPAPAN, lintasraya.com – Menaiki pesawat tempur milik TNI Angkatan Udara (AU) tentunya ada rasa kebanggan tersendiri yang dirasakan.
Pasalnya, kesempatan untuk melihat secara langsung ataupun menaikin pesawat tempur jenis F-16 tentunya sangat jarang bisa dirasakan khalayak orang umum.
Sama halnya yang dirasakan Ketua DPRD Balikpapan Abdulloh S Sos yang hadir dan berkesempatan menaiki langsung pesawat tempur milik TNI-AU tersebut meskipun tidak mengudara.
“Ini merupakan yang perdana saya menaiki pesawat tempur milik TNI-AU,” ucap Abdulloh dihadapan awak media.
Abdulloh menambahkan menaiki pesawat tempur tentunya tidaklah mudah jika memiliki kondisi tubuh yang besar atau gemuk.
“Karena perdana, jadi kesulitannya karena memang belum terbiasa dan untuk postur tubuh yang agak besar sangat menyulitkan untuk menaiki pesawat tersebut,” ungkapnya.
“Luar biasalah..pengalaman yang pertama kali baru saya rasakan,” sambungnya.
Politikus Golkar tersebut menambahkan meskipun kondisi pesawat tidak mengudara atau terbang dirinya merasakan adanya kebanggaan tersendiri dan perasaan yang tidak bisa diungkapkan dengan kata-kata.
Pasalnya, menaiki pesawat tempur milik TNI-AU merupakan kesempatan yang sangat jarang dan langka, karena tidak semua orang berkesempatan untuk dapat menaiki pesawat tempur.
“Kalau suatu saat diajak terbang..kemungkinan saya akan mau kalau diajak ikut terbang,” pungkasnya.(*/wan/adv)